Kamis, 30 Oktober 2008

TUHAN PUNYA RENCANA DALAM HIDUP SAUDARA


Tuhan berkata kepada saudara bahwa, datanglah kepada-Ku, dengarkan Aku sekarang juga. Tuhan menyapa saudara setiap hari tetapi mungkin saudara tidak mendengar panggilan-Nya. Kalau saudara tidak mendengarkan suara Tuhan yang datang kepada saudara dengan lembut dan pelan, karena saudara tidak mendengarkan suara-Nya dengan baik-baik, sehingga saudara tidak menjadi bagian dari orang yang sudah di ubahkan Ellohim Tuhan dan Yesus kristus.

Ulangan 28:1
Jika engkau baik-baik mendengarkan suara Tuhan, Ellohimmu, dan melakukan dengan setia segala perintah-Nya yang kusampaikan kepadamu pada hari ini, maka YAHWEH, Ellohimmu, akan mengangkat engkau di atas segala bangsa di bumi.

Tuhan menyapa saudara setiap hari jika saudara membuka diri dan mendengarkan-Nya, saudaudara akan memerintah dan mengatur segala bangsa di bumi. Janji Tuhan bukan sembarangan. Janji Tuhan bukan sekedar janji. Janji Tuhan akan ditepati-Nya pada waktunya. Janji tuan adalah janji yang hidup. Janji Tuhan dari generasi ke generasi berikutnya. Seperti ada tertulis “Sebab itu haruslah kau ketahui, bahwa YAHWEH, Ellohimmu, Dialah Ellohim, Ellohim yang setia, yang memegang perjanjian dan kasih setia-Nya terhadap orang yang kasih kepada-Nya, sampai kepada beribu-ribu keturunan”. Bayangkan saudara, bukan saudara sendiri yang akan menerima perjanjiannya tetapi beribu-ribu generasi saudara akan menerimanya. Tuhan janji, semua akan dinyatakan apabila saudara mendengarkan suara-Nya. Apabila saudara mengasihi-Nya.
Saudara boleh bilang saya sudah bisa menjadi pemimpin, saya sudah menjadi seorang sarjanji yang cakap, saya sudah merencanakan sesuatu dan bisa melaksanakannya, saya tidak perlu mengandalkan Kekuatan Tuhan, saya tidak perlu bertobat, saya tidak perlu mendengarkan suara Tuhan, dan berbagai macam alasan lainnya.
Suadara yang terkasih, apabila saudara seringkali mempunyai pemikiran dan pandangan ataupun alasan yang di atas saudara perlu pertobatan yang sesungguhnya. Karena Tuhan sendiri mengatakan bahwa Tuhan tidak menunjukan kasih setia-Nya kepada orang pintar/bijak tetapi Tuhan menyembukan dihadapan mereka tetapi Tuhan menunjukan atau menyatakan kepada orang kecil. Seperti tertulis di Matius 11:25 “pada waktu itu berkatalah Yesus: “Aku bersyukur kepada-Mu, Bapa, Tuhan langit dan bumi, karena semuanya itu Engkau sembunyikan bagi orang bijak dan orang pandai, tetapi engkau nyatakan kepada orang kecil”.

Selasa, 28 Oktober 2008

Lebih Kuat Setiap Hari

Berbahagialah manusia yang kekuatannya di dalam Engkau, yang berhasrat mengadakan ziarah!...Mereka berjalan makin lama makin kuat, hendak menghadap Ellohim di Sion.
- Mazmur 84:6,8 _
Ellohim berkata bahwa anda diberkati karena kekuatan anda berada di dalam-Nya. "Tuhan adalah Benteng hidupku" Mazmur 27:1. Saudara dan saya mempunyai kuasa Tuhan. Saudara dan saya mempunyai kekuatan kuasa-Nya. Jika selama ini saudara merasa tidak dekat dengan Tuhan satu hal bahwa saudara belum melakukan satu hal yang Tuhan inginkan yaitu saudara bertobat dan menyerahkan hidup saudara sepenuhnya di dalam Tuhan yang mempunyai kekuatan kuasa-Nya.
Ellohim tidak memberikan Roh yang lemah, Ellohim tidak memberikan Roh yang ketakutan, Ellohim tidak memberikan Roh kekalahan. Ellohim telah memberikan Roh yang membangkitkan kekuatan. 2 Timotius 1:7. Firman Ellohimlah yang sedang membangun saudara dan saya, yang membuat saudara dan saya kuat setiap hari. Tetapi jika suadara tidak alaminya, saudara kembali bertobat dan menyerahkan sepenuhnya kepada Dia yang mempunyai kekuatan Kuasa-Nya untuk mengubahkan hidup saudara.

Senin, 27 Oktober 2008

Perlengkapan Senjata Tuhan

Perjuangan melawan darah dan daging adalah perjuangan yang mudah dan bisa dapat mengantisipasi dalam sepanjang hidupnya tetapi perjuangan melawan tipu musliat si iblis yakni melawan penguasa-penguasa

Minggu, 26 Oktober 2008

Hidup Dalam Kekuatan kuasa-Nya

Seperti yang telah kita ketahui bersama bahwa dunia ini penuh dengan tantangan. Tidak hanya tantangan jasmaniah tetapi tantangan Rohaniah sangatlah besar untuk mempengaruhi seluruh kehidupan kita. Seseorang didesak kebutuhan untuk menafkahi keluarganya tentu saja bagaimana caranya bisa bertahan hidup dalam tantangan dunia yang semakin menerpa seluruh kehidupan keluarga saya, tentu dengan pemikiran seperti ini menjadi tantangan Rohani. Tidak ada seorang pun yang mempertahankan kehidupannya dengan segala ikhwal kesucian. Orang-orang yang mempertahankan kehidupannya dengan kudus hanya ditemukan dalam orang-orang yang benar-benar memiliki kepastian seluruh kehidupannya didalam kekuatan Kuasa Tuhan yang hidup dan memelihara seluruh kehidupanNya. Seperti yang tertulis dalam Surat Efesus 6:10 "Akhirnya, hendaklah kamu kuat di dalam Tuhan, di dalam kekuatan Kuasa-Nya". Inilah kekuatan hidup menghadapi tantangan dunia yang penuh dengan perjuangan dan membutuhkan kekuatan iman yang besar. Jika Saudara dan saya hidup dalam kekuatan kuasa-Nya, kita memastikan bahwa Tuhan telah memberikan garansi hidup kami untuk kuat mempertahankan dalam dunia yang penuh dengan tantangan dan godaan.
Saudara yang berbeban hidup menghadapi krisis yang menterjang hidup saudara luangkanlah waktu sejenak dan berdoa kepada Tuhan dan meminta pertolongan kepada Tuhan, bukan berarti saya berbicara berdoa dan minta pertolongan Tuhan hanya karena saudara dalam kesulitan tetapi saudara benar-benar menaruh seluruh harapan hidupnya di dalam Tuhan, merekalah yang benar-benar memiliki kepastian hidup di dalam kekuatan Kuasa-Nya, dan mereka berhak menerima garansi dari Tuhan dalam hidupnya. Saudara yang ingin memperoleh garansi hidup di dalam Tuhan, hendaklah menyerahkan dirimu sepenuhnya di dalam Tuhan dan memperoleh pertobatan dan lahir baru.